Source: http://caramembuat524.blogspot.com/2014/01/cara-agar-blog-tidak-bisa-di-copy-paste.html

Sabtu, 05 Mei 2012

Pengertian Wawancara

 Definisi Wawancara dari beberapa Sumber Buku


1.      Wawancara adalah suatu bentuk percakapan khusus, yaitu percakapan antara seorang jurnalis dan seorang narasumber yang mempunyai fakta atau opini yang mungkin bernilai berita.
Sumber : Buku            : Menjadi Jurnalis
               Penulis          : Peter Henshall dan David Ingram

2.      Wawancara adalah sebagai salah satu bagian dari kerja riset jurnalistik (pencarian dan keterangan) yang menuntut kerja keras.
Sumber : Buku            : Jurnalisme Investigasi
               Penulis          : Roy Paul Nelson

3.      Wawancara adalah teknik meliput, selain terjun langsung kelapangan atau tempat kejadian peristiwa dan studi literatur (kepustakaan). Oleh karena itu, seorang reporter harus sikap total professionalsm. Sebelum mewawancarai wartawan harus bisa melakukan pendekatan yang baik dan saat melakukan lobi demi memperoleh waktu wawancara, dan kejelasan substansi yang akan dibicarakan. Wartawan harus bersikap objektif.
Sumber : Buku            : Ragam Jurnalistik Baru Dalam Pemberitaan
               Penulis          : Eni Setiati

4.      Wawancara adalah tanya jawab antara seorang wartawan dengan narasumber untuk mendapatkan data tentang sebuah fenomena.
Sumber : Buku            : Penulisan Berita
               Penulis          : Drs. Ana Nadhya Abrar, M.E.S

5.      Wawancara adalah pertemuan tatap muka. Wawancara melibatkan interaksi verbal antara dua atau lebih tetapi biasanya diprakarsai untuk suatu maksud khusus dan biasanya difokuskan pada masalah khusus.
Sumber : Buku            : Catatan-Catatan Jurnalisme dasar
               Penulis          : Luwi Ishwara

6.      Wawancara (interview) merupakan salah satu metode pengumpulan bahan berita (data atau fakta). Pelaksanaannya bisa dilakukan secara langsung bertatap muka (face to face) dengan orang yang diwawancarai (interview), atau secara tidak langsung seperti melalui telepon, internet atau surat (wawancara tertulis termasuk lewat email dan sms).
Sumber : Buku            : Jurnalistik Praktis
               Penulis          : Asep Syamsul M.Romli, S.IP

7.      Wawancara berita (news interview) adalah kegiatan tanya jawab yang dilakukan reporter atau wartawan dengan narasumber untuk memperoleh informasi menarik dan penting apa yang diinginkan. Informasi yang penting dan menarik itu kemudian diolah untuk dijadikan berita. Seperti ditegaskan Newson dan Wollert dalam media writing, news for the mass media (1985:221), wawancara merupakan alat utama dalam proses pengumpulan bahan berita (interviews are basic tool of news gathering).
Sumber : Buku            : Jurnalistik Indonesia menulis berita dan feature, panduan                    praktis jurnalis professional.
               Penulis          : Drs. AS.Haris Sumadiria M.Si

8.      Wawancara yang baik adalah wartawan harus memungkinkan sumber untuk mengatakan apa yang sebenarnya dipikirkan daripada harus memikirkan apa yang harus dikatakan. Wawancara bukanlah sesuatu yang dipelajari dan kemudian diterapkan begitu saja. Wawancara dalah suatu proses tertentu yang mengharuskan penafsiran dan penyesuaian terus-menerus. Karena itu cara terbaik untuk belajar wawancara adalah dengan berwawancara sendiri.
Sumber : Buku            : Catatan-Catatan Jurnalisme Dasar
               Penulis          : Mike Fancher

Tidak ada komentar:

Posting Komentar